KAP Papua Barat Daya Resmi Mendaftar Ke Kesbangpol
SORONG, PAPUASPIRITNEWS.com-Pengurus Kamar Adat Pengusaha Papua (KAP) Papua Barat Daya pada Rabu, ((16/8/2023) secara resmi mendaftarkan ke Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol).
Kedatangan pengurus KAP Papua Barat Daya ke kantor Kesbangpol di jalan baru kota Sorong sekitar pukul 14..00 Wit (sore) bersama perwakilan pengurus KAP wilayah Sorong raya didampingi dewat adat dan LMA di wilayah sorong raya yang diterima staf kesbangpol.
Ketua KAP provinsi Papua Barat Daya, Obet Asmuruf saat ditemui mengutarakan secar resmi KAPP Provinsi Papua Barat hari ini secara resmi mendaftar ke kantor Kesbangpol.
“Kami mendaftar di Kesbanpol Provinsi Papua Barat Daya sesuai persyaratan yang diminta dan kami sudah penuhi. Misalnya sekretariat, pengurus, NPWP, buku tabungan dan perlengkapan persyaratan lainnya”,ujar Obet Asmuruf kepad media ini Rabu, (16/8/2023)
Menurutnya, KAP di 7 wilayah adat di provinsi Papua Barat Daya yang bergerak di bidang belanja barang dan jasa sepakat lengkapi berkas-berkas untuk mendaftar.
“Jadi, kami sudah mendaftar hanya menunggu nomor registrasi atau surat keterangan terdaftar. Setelah itu, kami akan melakukan audens dengan Pj Gubernur Papua Barat Daya”,terangnya.
Obet Asmuruf yang juga mantan ketua KAP kabupaten Maybrat ini mengajak teman KAP di 7 wilayah adat di provinsi Papua Baray Daya untuk kita terus mendukung pemerintah dan fokus meningkatkan. menggali potensi ekonomi lokal untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah adatnya. [Engel Semunya]