Ormas Fayoh Raya Resmi terdaftar di kesbangpol Kabupaten Maybrat

KUMURKEK, PAPUASPIRITNEWS.COM-Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Ikatan Fayoh Raya Distrik Ayamaru jaya Kabupaten Maybrat, Papua Barat Daya resmi mendaftar ke Badan kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Maybrat, Senin (26/5/2025).
Sekretaris Kesbangpol Maybrat Marlina Kondologit menyampaikan terima kasih kepada ketua ikatan Fayoh bersama pengurus yang sudah mendaftarkan diri.
“Kami menyampaikan terima kasih kepada organisasi masyaraka (Ormas) Fayoh Raya Distrik Ayamaru jaya yang sudah mendaftarkan organisasi mereka di Badan kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Maybrat”,ujar Maikel.
Ia juga berpesan Organisasi ini dibentuk berdasarkan kebutuhan bukan berdasarkan kepentingan politik bagi pribadi atau golongan tertentu. Organisasi masyarakat (Ormas) Fayoh Raya ini memiliki keunikan tersendiri dan ia juga memiliki lima Bahasa daerah.
“Kami sudah komitmen, jika ada ikatan yang daftar kemudian dokumen kalau sudah lengkap maka dalam waktu dekat kami akan proses SKTnya secepat;ujar Marlina Kondologit kepada media ini.
Sementara itu Ketua Ikatan Fayoh Raya Maikel Solossa menyampaikan terima kasih karena Kesbangpol telah menerima dokumennya.
“Secara organisasi, kami yakin dan percaya bahwa dokumen yang kami daftarkan paling lengkap dan kami yakin bahwa pasti akan terdaftar sebagai organisasi pada Badan kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Maybrat,”ujarnya.
Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) memiliki peranan yang sangat penting dalam membangun dan memberdayakan masyarakat.
Melalui Ormas, masyarakat dapat bersatu untuk memperjuangkan kepentingan bersama, mengadvokasi perubahan, serta meningkatkan kesadaran sosial dan politik. Ormas juga menjadi platform bagi individu untuk berkontribusi aktif dalam pembangunan sosial, ekonomi, dan budaya, serta menjalankan fungsi pengawasan terhadap kebijakan pemerintah yang berdampak pada kehidupan sehari-hari.
“Kami berharap apa yang sudah dikeluarkan oleh Kesbangpol harus berpegang dan patuh,” ucapnya.
Yang pertama organisasi harus melalui proses yang berlaku di Kabupaten Maybrat dan Negara Indonesia.
“Usai mendaftar, kami berharap akan menjadi mitra binan dari Kesbangpol untuk mendukung pemerintah. Kami juga berkomitmen akan menjadi garda terdepan untuk menjalankan visi dan misi untuk mendukung pemda Maybrat demi kesejahteran masyarakat”,pungkasnya [ones).