Reinaldo Yeboh Kocu Nahkodai Pemuda Katolik Kabupaten Maybrat

MAYBRAT, PAPUASPIRITNEWS..com – Pengurus Komda Pemuda Katolik Provinsi Papua Barat Daya resmi melantik Pengurus Komisariat Cabang (Komcab) Pemuda Katolik Kabupaten Maybrat.
Pelantikan tersebut dilaksanakan di Aula Samu Siret Vaitmaf Senin 15/05/2023 dan di hadiri oleh Plh Sekda Maybrat, Pastor Moderator dan pemuda katolik dari wilayah Aifat Timur Raya, Mare Raya dan Aifat utara raya.
Pj Bupati Maybrat, Benhard Rondonuwu melalu Plh Sekda Kabupaten Maybrat, Ferinandus Taa, SH.,M.Si berpesan pemuda Katolik merupakan organisasi kemasyarakatan yang berbasis pemuda, dalam sejarah pemuda katolik tidak di pisahkan dari hirarki gereja.
“Pergerakan pemuda di negara ini, ada juga peran pemuda katolik disana. Sehingga, pelantikan saat ini, menjadi moment dan sejarah penting bagi pemuda katolik komcab kabupaten maybrat.
Acara pelantikan ini bagian dari konsolidasi organisasi,”ujar Plh Sekda Maybrat.
Dirinya berharap, usai dilantik, bagaimana kedepan membangun komitmen bersama mengembangkan potensi pemuda katolik di kabupaten maybrat dalam proses pengkaderan bukan kepentingan politik kelompok terentu.
“Pemuda katolik harus menyadari bahwa kita adalah aset bangsa dan gereja. Sehingga, ini merupakan panggilan yang diwujudnyatakan dalam tindakan, pengabdian bagi kehidupan masyarakat kita”,pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Komcab Pemuda Katolik Kabupaten Maybrat, Reinaldo Yeboah Kocu, menuturkan usai dilantik hari ini dirinya berkomitmen menjalankan roda organisasi pemuda katolik sesuai anggaran dasar dan rumah tanggal organisasi yang sudah berlaku, dan visi misi pemuda katolik ialah menyuarakat ketidakadilan yang terjadi didalam kehidupan sosial masyarakat.
“Kepengurusan ini, tahap awal kami akan siapkan sekretariat Pemuda Katolik Komcab Maybrat di ibu kota Kumurkek.
Karena, tempat untuk mempersatukan pemuda katolik yang ada untuk bersinergi dan memperkenalkan organisasi pemuda katolik dan berkolaorrasi dengan organissi kepemudaan lainny untuk membangun maybrat”,tandasnya.
Untuk itu, dirinya berharap, pengurus yang baru di lantik hari ini, agar saling bersinergi untuk menjalankan roda organisasi tersebut,
“Karena, pelantikan kepengurusan pemuda katolik hari ini untuk masa bakti 3 tahun yaitu 2023-2026 dan tidak di ubah-ubah lagi”,tandasnya.
Penulis : Zibat Fraren
Editor; Engel Semunya