Umat Paroki Santo Yoseph Ayawasi Rayakan Malam Paskah, Ini Pesan Paskah

AYAWASI, PAPUASPIRITNEWS.com– Ratusan umat di Paroki Santo Yoseph Ayawasi Keuskupan Manokwari Sorong merayakan pesta malam paskah Sabtu, (30/3) dengan penuh sukacita
Walaupun, guyuran hujan terlihat deras di malam hari raya paskah tampilan koor sponsor membuat suasana perayaan paskah berjalan penuh hikmat dan suka cita di gereja St Yosep Ayawasi yang kini genap sembilan bulan diremikan oleh Nuncio Apostolik Mgr. Piero Pioppo.
Perayaan paskah yang dirayakan seantero dunia termasuk umat Katolik St.Yoseph Ayawasi ini menyambut kebangkitan Yesus Kristus mengalahkan maut dan misa tersebut pimpin langsung oleh Pastor Paroki, Felix Yanggur, OSA dan di bantu oleh diakon Falen, OSA
Felix Yanggur dalam kotbahnya berpesan, sesuai dengan thema paskaha 2024, Hidup sebagai alat kebenaran.
“Banyak umat yang hidup dalam keadaan perasan takut, cemas dan penuh kewaspadaan. Seperti umat bangsa israel yang di pimpin oleh Nabi Mussa keluar dari tanah Mesir dan menyeberang laut merah karena di kejar oleh tentara Firaun dengan pasukannya. Saat itu pun mereka bersama dan mensyukuri untuk mohon tuntunan untuk kesok harinya keluar dari tanah mesir karena pasukan raja firaun akan membunuh mereka. Tetapi mereka bangsa Israel di selamatkan oleh Tuhan melalui Nabi Musa. Memasuki hari raya paskah, bangsa israel tidak melakukan aktifitas apapun untuk merayakan paskah”,ujar Felix.
Pastor Felix Yanggur menjelaskan 12 rasul pengikut Yesus takut untuk mengunjungi kuburan Yesus, hanya Maria Makdalena yang mengunjungi kuburan yesus dan mengatakan yesus sudah bangkit.
“Semua persekutuan dan pergumulan adalah untuk menyelesaikan semua persoalan dan rasa takut dalam diri kita, dan kita manusia juga saling menghargai antara satu sama lain. Sebab Santo Agustinus mengatakan jika kita membuat permusuhan maka kita juga di musuhi oleh orang lain. Sehingga, persoalan apapun yang terjadi wajib kita saling diskusikan dan saling mengingatkan antara kita”,harap Felix Yanggur. [Zibat Fraren]